Posts

Showing posts from April 26, 2020

The Innovators - Walter Isaacson - 01

Image
ASAL MULA BUKU INI     Komputer dan Internet tergolong temuan terpenting pada zaman kita. Namun, hanya segelintir orang yang mengetahui siapa pencipta keduanya. Komputer dan Internet tidak diciptakan begitu saja di loteng atau garasi oleh seorang penemu yang bisa digadang-gadang di sampul majalah atau dimuliakan sejajar dengan Edison, Bell, dan Morse. Sebaliknya, kebanyakan inovasi pada era digital justru hasil kolaborasi. Banyak orang hebat yang terlibat di dalamnya, sebagian panjang akal dan segelintir di antaranya sangat genius. Buku ini memaparkan kisah para pionir, peretas, penemu, dan wirausahawan—siapa saja mereka, bagaimana cara pikirnya, dan apa latar belakang kreativitasnya yang menakjubkan. Buku ini juga menarasikan cara mereka berkolaborasi dan apa sebabnya kerja sama tim justru membuat mereka semakin kreatif. Kerja sama tim penting untuk diceritakan karena kita jarang menyoroti betapa sentralnya aspek itu dalam inovasi. Ada ribuan biografi yang berisi puja-pu